Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Debit Bendungan Lekopancing Turun , Sembilan Daerah di Makassar Kekurangan Air Bersih

PDAM Kota Makassar mengakui fenomena El Nino memberikan dampak terhadap pelayanan air bersih di Kota Makassar.
Bendungan Lekopancing./Istimewa
Bendungan Lekopancing./Istimewa

Bisnis.com, MAKASSAR — Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar mengakui fenomena El Nino yang mulai terjadi telah memberikan dampak terhadap pelayanan air bersih di wilayah setempat. Bahkan saat ini tercatat ada sembilan kecamatan di wilayah tersebut yang pelayanannya sedikit terganggu atau menerima pasokan air yang minim.

Sembilan kecamatan yang dimaksud antara lain Kecamatan Ujung Pandang, Panakkukang, Makassar, Tallo, Ujung Tanah, Bontoala, Wajo, Tamalanrea, dan Biringkanaya. "Sembilan kecamatan ini mulai terganggu pasokan air besihnya. Bahkan ada yang sama sekali tidak mengalir," ucap Kabag Humas PDAM Kota Makassar Idris Tahir, Selasa (5/9/2023).

Dia mengatakan, fenomena El Nino telah membuat debit air di Bendungan Lekopancing berkurang signifikan. Debit airnya saat ini diketahui telah menurun sekitar 2 meter dari pelimpahan mercusuar. Padahal normalnya, ketinggian air bisa mencapai 50-100 cm di atas pelimpahan.

Kondisi ini berdampak pada produksi air yang biasanya bisa mencapai 1.300 liter perdetik, kini hanya bisa memproduksi maksimal sekitar 500-800 liter perdetik. “Jadi sudah berkurang sekitar 50 persen dari produksi normal air bersih yang ada sebelumnya,” tambahnya.

Bendungan Lekopancing sendiri adalah bendungan sumber air baku utama PDAM Makassar yang suplai dari Kabupaten Maros dengan jarak sekitar 28 kilometer dari Instalasi Pengolahan Air yang ada di Panaikang. Berkurangnya debit air mempengaruhi distribusi air bersih ke wilayah utara dan timur Kota Makassar.

Menyikapi hal tersebut, Sekretaris Badan Penganggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota  Makassar Husni Mubarak mengatakan pihaknya kini tengah berupaya memaksimalkan distribusi air bersih kepada warga yang telah terdampak dengan melakukan pendataan.

"Kami sudah mendata keluhan apa yang ada di sana yang warganya terdampak kekurangan pasokan air bersih. Kami juga telah melakukan rapat dengan tim terpadu dan akan melakukan kolaborasi dengan pihak terkait untuk membicarakan penanganan lebih detail dampak dari El Nino ini," tuturnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler