Bisnis.com, MAKASSAR - Jaringan agen Laku Pandai dari PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk. di Sulawesi Selatan telah mencapai sebanyak 700 agen yang tersebar pada beberapa wilayah di daerah tersebut.
Seluruh agen yang tersebut telah menjangkau sebanyak 7.000 nasabah di Sulsel yang sebagian besar belum pernah terjaring dalam struktur inklusi keuangan.
Senior Vice President Sales Management Head BTPN Reza Rizal mengemukakan program Laku Pandai yang dikemas perseroan dalam produk BTPN Wow! relatif cukup tinggi dari sisi pertumbuhan jaringan agen maupun pelayanan nasabah meski baru diperkenalkan secara resmi di Sulsel pada Februari 2017.
Dengan kondisi tersebut, cakupan produk BTPN Wow! masih terbatas pada beberapa titik di Sulawesi terutama kabupaten/kota berklasifikasi satelit seperti Makassar, Maros, Gowa dan Pengkep serta tengah dijajaki Parepare.
"Grafiknya cukup baik sejauh ini, rata-rata penambahan nasabah baru secara kumulatif mencapai 2.000 per bulan. Bahkan sebagian besar merupakan segmen unbanked, meski terdapat pula nasabah yang sudah memiliki rekening di bank lain," ujarnya di Makassar, Jumat (8/18/2017).
Dia menuturkan, program tersebut tidak hanya memudahkan masyarakat mendapatkan akses keuangan yang lebih mudah, tetapi di sisi lain juga memberikan benefit cukup besar terhadap agen BTPN Wow! sehingga memberikan manfaat sangat besar.
Adapun sasaran agen mencakup para pekerja segmen informal maupun pedagang sehingga memudahkan pula interaksi dengan nasabah yang belum tersentuh akses perbankan, sedangkan untuk nasabah paling banyak adalah dari kalangan petani, buruh informal, pekerja domestik dan pengusaha kecil dan menengah.
Di sisi lain, layanan BTPN Wow! yang menggunakan sistem USSD memungkinkan agen maupun nasabah melakukan pencatatan aktivitas maupun transaksi nasabah dengan menggunakan perangkat non-smartphone sehingga lebih mampu diterima kalangan segmen yang disasar.
Sementara itu, Agen BPTN Wow! Maros Erdi Wahab mengungkapkan nasabah yang berada dalam naungan pelayanannya sangat antusias menggunakan produk tersebut untuk beberapa transaksi perbankan hingga transaksi pembelian beberapa kebutuhan mendasar.
Kendati dari sisi volume relatif kecil, lanjut dia, transaksi nasabah dalam rerata harian cukup intensif melakukan transaksi mulai dari penyetoran, penarikan tunai, pembelian pulsa seluler hingga pembayaran beberapa tagihan.
"Sampai saat ini, jumlah nasabah yang tercatat melalui saya sebanyak 150 nasabah. Rata-rata per hari jumlah setoran itu bervariasi Rp1.000 sampai Rp50.000, ada juga penarikan minimal Rp10.000 yang dilakukan nasabah. Tetapi paling sering itu transaksinya untuk pembelian pulsa, saldo mereka gunakan untuk pembayaran pulsa, ada pula yang bayar tagihan," katanya.
Menurut pria memiliki usaha konter seluler serta tercatat sebagai pegawai di RSUD Salewangan Maros, Sulsel, itu juga secara aktif melakukan sosialisasi maupun edukasi kepada masyarakat untuk mendapatkan manfaat dari program BTPN Wow! yang berbasis peningkatan inklusi keuangan.