Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pelni Buka Rute Makassar-Bonerate Dukung Festival Taka Bonerate

Pelni membuka rute pelayaran Makassar - Benteng - Pulau Bonerate di Kabupaten Kepulauan Selayar guna mendukung pelaksanaan Festival Taka Bonerate.
Kapal KM Nggapulu milik PT Pelni dari Ambon dengan tujuan Surabaya memasuki dermaga Pelabuhan Makassar, Sulawesi Selatan, untuk menurunkan dan menaikkan penumpang, Sabtu (6/4/2024)./Bisnis-Paulus Tandi Bone
Kapal KM Nggapulu milik PT Pelni dari Ambon dengan tujuan Surabaya memasuki dermaga Pelabuhan Makassar, Sulawesi Selatan, untuk menurunkan dan menaikkan penumpang, Sabtu (6/4/2024)./Bisnis-Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, MAKASSAR — PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni membuka rute pelayaran Makassar - Benteng - Pulau Bonerate di Kabupaten Kepulauan Selayar guna mendukung pelaksanaan event pariwisata Festival Taka Bonerate di wilayah tersebut.

Kepala Cabang PT Pelni Makassar Muhammad Jabir mengatakan pembukaan rute ini hanya dilakukan satu kali untuk pergi dan satu kali untuk pulang. Pemberangkatan dari Makassar akan dijadwalkan pada 7 Oktober 2024 dan perjalanan kembali dari Pulau Bonerate pada 11 Oktober 2024.

"Kami mendukung event tersebut, meskipun tidak ada jalur dari Makassar ke Bonerate. Kami sudah koordinasi ke pusat dan pembukaan jalur akan dilakukan," ungkapnya ketika dihubungi Bisnis, Senin (30/9/2024).

Kapal yang digunakan adalah KM Sabuk Nusantara 85 dengan kapasitas sekitar 750 penumpang. Berangkat dari Pelabuhan Makassar dan akan singgah terlebih dahulu di Pelabuhan Benteng Selayar. Kemudian akan lanjut menuju Pulau Bonerate. Sama seperti saat berangkat, kapal ini juga akan melalui rute yang sama saat kembali menuju Makassar.

Jabir mengatakan penumpang dari Pelabuhan Benteng telah ada yang terdaftar sekitar 350 orang, sementara untuk pendaftaran penumpang dari Pelabuhan Makassar baru akan dibuka pada 6 Oktober 2024 mendatang. "Tanggal 6 Oktober 2024 tiket dari Makassar bisa dibeli langsung di loket pelabuhan, kita buka loketnya di pelabuhan secara langsung," katanya.

Sementara hingga saat ini Pelni belum memiliki rencana untuk membuka rute reguler ke kawasan taman nasional itu. Ada beberapa kendala yang membuat pelayaran ke wilayah tersebut masih enggan dilakukan, terutama masalah infrastruktur kepelabuhanan yang belum memadai dan dangkalnya kedalaman laut sekitar wilayah tersebut.

"Sejauh ini kami belum punya rencana membuka rute reguler ke Taka Bonerate karena salah satunya rendah airnya. Tapi kalau suatu saat ada pembenahan dan memungkinkan untuk membuka rute, kami pasti akan pertimbangkan," tuturnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler