Bisnis.com, MAKASSAR - Nilai ekspor Sulsel pada Maret 2020 yang berada di angka USD79,73 juta mengalami penurunan sebesar 19,03% bila dibandingkan nilai ekspor bulan Februari.
Kepala BPS Sulsel Yos Rusdiansyah, mengatakan bahwa capaian pada Maret tahun ini juga terkoreksi 10,25% dari periode yang sama tahun 2019.
"Tahun sebelumnya pada bulan maret capaian nilai ekspor Sulsel itu mencapai angka USD88,83 juta. Angkanya memang sedikit terkoreksi," ujar Yos, Selasa (5/5/2020).
Menurut Yos, nikel masih mendominasi komoditas ekspor Sulsel yaitu sebesar 66,84% dengan nilai sebesar USD53,29 juta. Kendati demikian, nilai ekspor nikel Sulsel menurun hingga 20,04% dibanding Februari 2020.
Berbanding sebaliknya dengan ekspor, impor Sulsel pada Maret 2020 justru menanjak signifikan dari bulan sebelumnya hingga menyentuh angka 50%.
“Komoditas impor Sulawesi Selatan pada bulan Maret 2020 dengan nilai terbesar adalah Bahan Bakar Mineral dengan nilai sebesar USD17,68 juta (22,25 persen),” imbuhnya.