Bisnis.com, MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) mengerahkan 10 perahu untuk membantu evakuasi korban banjir di Makassar.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulsel Amson Padolo mengatakan, sebanyak tiga perahu ditempatkan di Kecamatan Manggala, dua perahu di Kecamatan Tamalate, dan dua perahu di Kecamatan Biringkanaya.
Sementara tiga perahu lainnya ditempatkan secara khusus di lokasi yang terdampak parah banjir hari ini, antara lain satu perahu di Jalan Nuri dan dua perahu di Tamala'lang.
“Ada tujuh perahu yang kami sebar di kecamatan kantong banjir, kemudian untuk tiga perahu lainnya kami tempatkan khusus di Jalan Nuri dan Tamala'lang," ungkapnya di Makassar, Senin (13/2/2023).
Amson menambahkan pihaknya saat ini juga masih terus melakukan koordinasi dengan Basarnas, Tim SAD, Pemkot Makassar, termasuk kecamatan untuk melakukan tindakan tanggap darurat apabila beanjir semakin parah.
Sementara Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, selain melakukan evakuasi, juga telah menginstruksikan kepada Dinas Sosial untuk mendirikan dapur umur demi memastikan kebutuhan makanan para pengungsi terpenuhi.
Baca Juga
“Tim Sosial bersama Kementerian akan mendirikan dapur umum untuk melayani selama masa banjir Makassar dan sekitarnya,” ungkapnya.
Dia pun berharap warga yang terdampak cuaca ekstrem yang mengakibatkan banjir di beberapa wilayah, terutama Makassar dalam kondisi selamat.
“Kita saat ini tengah bergerak mengamankan warga, selain itu kita juga berharap cuaca ekstrim ini segera berlalu,” harap Andi Sudirman.