Bisnis.com, MANADO – Setelah mengalami kenaikan 96,46% pada Maret 2018, kunjungan wisatawan mancanegera ke Sulawesi Utara melalui pintu masuk Bandara Sam Ratulangi pada April 2018 mengalami kenaikan 71% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Moh. Edy Mahmud memaparkan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada bulan keempat tahun ini mencapai 10.200 orang, naik 71% dibandingkan capaian April 2017 sebanyak 10.114 orang.
“Ini masih cukup positif karena secara total wisman Januari-April 2018 sebanyak 39.613 orang, naik 65,7% dibandingkan periode yang sama tahun lalu 23.906 orang,” katanya saat konferensi pers, Senin (4/6/2018).
Wisman asal China masih mendominasi, meskipun jumlah dan porsinya menyusut dari bulan sebelumnya. Pada April 2018, wisman asal China yang berkunjung ke Bumi Nyiur Melambai mencapai 8.825 orang dengan porsi 86,52%. Bulan sebelumnya, kunjungan wisman asal Negeri Tirai Bambu ini mencapai 8.753 orang dengan porsi 86,54%.
Sumber: BPS Sulut, 2018
Baca Juga
Sejalan dengan peningkatan kunjungan wisman, tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Sulut pada April 2018 naik 2,14 poin menjadi 67,94% dari performa bulan sebelumnya 65,80%. Secara tahunan, angka okupansi juga meningkat 4,28% dari posisi tahun lalu 63,66%.
TPK tertinggi pada April 2018 dicapai oleh hotel bintang 4 sebesar 73,92%. Angka itu naik 3,91 poin dari posisi Maret 2018 sebesar 70,01% dan naik 5,6 poin dibandingkan dengan posisi April 2017 sebesar 68,32%.
Sementara itu, rata-rata lama menginap tamu (RLMT) total asing dan domestik pada April 2018 tercatat selama 2,19 hari. Angka itu sama dengan posisi periode yang sama tahun lalu, tapi naik dibandingkan posisi Maret 2018 selama 2,08 hari.
Sumber: BPS Sulut, 2018