Bisnis.com, MAKASSAR—PT Bank Mandiri Tbk. menyalurkan bantuan sosial Program Keluarga Harapan sebesar Rp6,2 miliar kepada 6.307 keluarga penerima manfaat di Ramalan, Sulawesi Selatan.
Regional CEO Bank Mandiri Sulawesi Maluku, Tonggo Marbun mengatakan penyaluran dana PKH itu melibatkan pula jaringan agen Rumah Pangan Kita (RPK) yang terintegrasi dengan sistem operasional perseroan.
"Untuk sat ini, penyaluran bansos PKH masih dilakukan melaui 8 agen, tetapi kedepannya akan dikembangkan lagi menjadi 26 agen di Takalar," ujarnya dalam keterangan saat penyerahan PKH secara simbolis bersama Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa di Takalar, Rabu (2/8/2017).
Menurut Tonggo, penambahan jaringan agen tersebut dimaksudkan untuk lebih memudahkan keluarga penerima manfaat (KPM) menerima bansos serta memanfaatkannya secara optimal pada e-waroeng Bank Mandiri dengan bertransaksi dengan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Sesuai dengan perencanaan, penyaluran PKH melalui Bank Mandiri dilakukan dalam empat tahapan untuk Regional Sulawesi dengan total Rp86,3 miliar.
Khusus di Takalar, penyaluran bansos PKH oleh Bank Mandiri telah memasuki tahap kedua, di mana pada tahap pertama telah direalisasikan beberapa waktu lalu dengan sasaran 6.347 KPM.
Dalam program keluarga harapan, setiap KPM mendapatkan dana bantuan senilai total Rp1,89 juta dalam satu tahun yang akan diberikan dalam 4 tahap selama 2017.
Tonggo menyebutkan, pada penyaluran bansos PKH di Takalar terdapat sejumlah kecamatan yang menjadi titik penempatan agen perseroan di antaranya Sanrobone, Pattalassang, Polongbangkeng dan Galesong.
Seluruh agen tersebut, lanjut dia, akan mendapatkan pelatihan serta pemantauan terkait mekanisme pencairan bantuan dengan memanfaatkan KKS serta penggunaan mesin EDC.
"Nantinya setiap agen akan melayani sekitar 250 KPM. Dari sisi literasi dan inklusi keuangan juga akan diharapkan bisa meningkat melalui program ini," kata Tonggo.
Secara nasional, Bank Mandiri akan membantu menyalurkan bantuan sosial PKH senilai Rp1 triliun kepada sekitar 1 juta KPM di seluruh Indonesia pada tahap 1 dan tahap 2.
Selain terlibat dalam PKH, Bank Mandiri juga akan menyalurkan bantuan sosial dalam skema Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kepada 3 juta KPM di 23 wilayah provinsi di Indonesia.
Khusus pada program BPNT, Bank Mandiri bekerja sama dengan kelurahan setempat dan Bulog terkait pendampingan KPM serta pengadaan bahan pangan bersubsidi seperti beras dan gula.