Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Asita Sulsel Siapkan Paket Wisata Nonton MotoGP Mandalika

Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (Asita) Sulsel menyiapkan paket perjalanan khusus bagi masyarakat yang ingin menonton gelaran MotoGP Mandalika.
Wakil Direktur Utama MGPA Samsul Purba (kanan), Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria (tengah), dan Stakeholder and Public Relation ITDC Gresita Siahaan memberikan keterangan pers saat melakukan tour Road To MotoGP di Makassar, Sulawesi Selatan. Bisnis/Paulus Tandi Bone.
Wakil Direktur Utama MGPA Samsul Purba (kanan), Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria (tengah), dan Stakeholder and Public Relation ITDC Gresita Siahaan memberikan keterangan pers saat melakukan tour Road To MotoGP di Makassar, Sulawesi Selatan. Bisnis/Paulus Tandi Bone.

Bisnis.com, MAKASSAR - Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia atau Asita akan menyiapkan paket perjalanan khusus bagi masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel) yang ingin menonton gelaran MotoGP Mandalika.

MotoGP Mandalika musim ini akan digelar di Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada 3-5 Oktober 2025.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asita Sulsel Didi Leonardo Manaba mengatakan para pengusaha tour dan travel yang tergabung dalam asosiasinya memberikan harga mulai dari Rp3 jutaan tiap orang untuk paket tanpa tiket pesawat.

Jika ditambah dengan tiket pesawat, harga promo yang ditawarkan mulai Rp6 juta - Rp7 jutaan per orang.

Harga tersebut untuk rata-rata waktu perjalanan sekitar 4 hari dan bisa dikombinasikan dengan paket perjalanan wisata ke beberapa destinasi lain yang ada di sekitar Lombok.

"Jadi paket menonton MotoGP bisa kita tambahkan dengan paket tur wisata. Kita optimistis masyarakat akan menyambut baik, apalagi jarak antara Makassar ke Mandalika itu relatif dekat," ucap Didi Leonardo Manaba kepada Bisnis belum lama ini.

Didi menambahkan, selama gelaran MotoGP di Indonesia beberapa tahun terakhir, antusiasme masyarakat Makassar untuk melakukan wisata olahraga ke Mandalika cukup besar.

Rata-rata tiap komunitas memesan paket untuk sekitar 25 orang. Sementara untuk keluarga, Asita mencatat rata-rata paket untuk 10 orang.

"Yang kami harapkan saat ini sebenarnya adalah pembukaan penerbangan langsung dari Makassar ke Lombok, karena selama ini belum ada. Kalau direct flight sudah ada, maka biayanya pasti akan lebih murah lagi," katanya.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar Muhammad Roem menambahkan pemerintah kota sangat mendukung gelaran MotoGP Mandalika karena bisa sekaligus menjadi ajang promosi bagi pariwisata dan industri kreatif Makassar.

Tahun ini misalnya, pihaknya akan membuka tenant khusus untuk berbagai produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) asal Makassar di area sirkuit saat gelaran berlangsung.

"Ini kesempatan kita berpromosi karena di MotoGP akan datang para wisatawan dari berbagai negara. Tahun ini Pemprov Sulsel akan memfasilitasi kita untuk membuka tenant di sana," tuturnya.

Sementara Wakil Direktur Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Samsul Purba menambahkan bahwa pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sulsel untuk membuka kembali peluang bagi UMKM Sulsel berpartisipasi di ajang MotoGP 2025, sebagaimana yang telah dilakukan pada 2022.

Dia menyebut bahwa kemungkinan besar seluruh kabupaten/kota di Sulsel termasuk Makassar akan turut serta dalam ajang ini.

Langkah tersebut diharapkan dapat menampilkan ciri khas dan identitas daerah dalam skala internasional.

"Kemungkinan nanti semua kabupaten kota akan mengikuti acara MotoGP 2025 ini kembali sebagaimana di 2022. Pelibatan UMKM lokal Makassar juga akan ada dan akan dikurasi dulu oleh tim dari Pemprov siapa yang cocok ikut supaya betul-betul membawa ciri khas dan identitas Sulawesi Selatan di MotoGP kita di Mandalika," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler