Bisnis.com, MAKASSAR - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto melantik 201 pejabat tinggi pratama, administrator, hingga lurah di atas Kapal Pinisi yang berada di Anjungan Pantai Losari, Rabu (3/1/2024). Mereka terdiri atas kepala dinas, sekretaris dinas, kepala bidang, camat, dan lurah.
Danny Pomanto, sapaan Wali Kota Makassar, menjelaskan, pelantikan sekaligus pengambilan sumpah pejabat baru ini merupakan salah satu bentuk penyegaran sumber daya manusia (SDM) Pemerintah Kota Makassar setelah dirinya menjabat selama sekitar tiga tahun.
Diharapkan, mutasi dan rotasi jabatan yang dilakukan melalui pelantikan ini bisa meningkatkan kinerja pemerintahan yang berdampak dan mendukung pembangunan berkelanjutan.
Baca Juga
"Menjelang tiga tahun ini, sudah sekian lama tidak melakukan penyegaran-penyegaran birokrasi agar tetap pada performa yang baik. Perombakan ini, saya berharap, di era yang sulit ini kita akan bekerja jauh lebih baik," tuturnya, Rabu (3/1/2023).
Dia pun menambahkan, untuk menciptakan meretokrasi yang berjalan secara transparan sebagai tanda birokrasi sehat dan profesional, dirinya akan melakukan evaluasi setiap tiga bulan terhadap para pejabat baru ini. Mekanisme dan prosedur itu diharapkan makin memotivasi para pejabat untuk mengemban amanah dengan baik.
"Saya ingin tanggung jawab itu dijaga, diisi dengan kinerja mentereng dan berkualitas, apalagi Kota Makassar merupakan salah satu kota percontohan nasional, disegani dan dihargai secara internasional," tuturnya.