Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pertamina Lubricants Sokong Pengadaan Pelumas dan Oli Gemuk di Pelindo Regional 4

Penggunaan pelumas untuk penggunaan mesin dan peralatan yang ada di lingkungan pelabuhan, termasuk kapal-kapal yang masuk dan keluar dari pelabuhan.
Foto udara Kapal KM Gunung Dempo yang akan melanjutkan pelayaran di Pelabuhan Makassar Sulawesi Selatan/Bisnis-Paulus Tandi Bone
Foto udara Kapal KM Gunung Dempo yang akan melanjutkan pelayaran di Pelabuhan Makassar Sulawesi Selatan/Bisnis-Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, MAKASSAR - Anak perusahaan Pertamina Patra Niaga yang bergerak di bidang produksi dan penjualan pelumas, PT Pertamina Lubricants, akan mulai menyokong pengadaan minyak pelumas dan grease (oli gemuk) untuk penggunaan mesin dan peralatan yang ada di lingkungan pelabuhan, terutama di pelabuhan kelolaan Pelindo Regional 4 Makassar.

Komitmen ini tertuang pada perjanjian kerja sama pengadaan minyak pelumas dan grease yang ditandatangani oleh Direktur Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants Sari Istiani Rachmi dan Plt Direktur Utama PT Berkah Industri Mesin Angkat (BIMA) Vitus Satoto Putro Bekti W di Kantor Pelindo Regional 4 Makassar, Rabu (10/5/2023).

Plt Direktur Utama PT Berkah Industri Mesin Angkat (BIMA) Vitus Satoto Putro Bekti W mengatakan, melalui kerja sama ini, Pertamina Lubricants akan menyediakan pelumas berkualitas tinggi untuk penggunaan pada mesin dan peralatan di lingkungan pelabuhan, termasuk kapal-kapal yang masuk dan keluar dari pelabuhan.

Pelumas ini disiapkan khusus untuk memenuhi kebutuhan dan spesifikasi mesin serta peralatan di lingkungan pelabuhan melalui PT BIMA, sehingga dapat menunjang kesiapan alat pelabuhan.

Selain itu kerja sama ini juga akan memberikan dukungan teknis dan layanan untuk memastikan bahwa kebutuhan pelumas oleh PT BIMA dapat terpenuhi dengan baik. 

"Kami harap kerja sama ini dapat membantu meningkatkan keandalan dan umur pakai peralatan, yang pada gilirannya dapat membantu meningkatkan produktivitas dan efisiensi operasi Pelabuhan Indonesia," ucap Vitus Satoto Putro Bekti W.

Direktur Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants Sari Istiani Rachmi menambahkan, pihaknya telah siap menyediakan pelumas berkualitas tinggi dengan harga yang lebih terjangkau untuk meningkatkan efisiensi pelabuhan.

Apalagi melalui perjanjian ini, cakupan penyediaan pelumas sudah bisa menjangkau ke seluruh pelabuhan kelolaan Pelindo di Indonesia.

"Kerja sama Pertamina Lubricants dengan PT BIMA sebenarnya telah lama terjalin namun selama ini bari di Pelindo III, melalui kerja sama ini sekarang diperluas ke seluruh wilayah Pelindo," paparnya.

Sementara Direktur Strategi dan Teknik Subholding Pelindo jasa Maritim Arief Prabowo mengungkapkan jika perjanjian kerja sama ini bisa mendukung industri Pelindo.

Bahkan dirinya menargetkan bisa melakukan efisiensi hingga Rp5 miliar pertahun di semua wilayah operasional Pelindo.

"Kerja sama ini akan membantu meningkatkan produktivitas dan efisiensi. Penggunaan pelumas berkualitas tinggi dapat membantu meningkatkan produktivitas dan efisiensi operasi. Hal ini bisa membantu mengurangi downtime dan biaya perawatan sehingga kami bisa lebih berhemat," kata Arief Prabowo.

Selain efisiensi, pengaruh yang signifikan dari kerja sama ini terhadap Pelindo dan sub Pelindo Jasa Maritim, ditambahkan Arief, adalah menjamin ketersediaan pelumas berkualitas.

Artinya PT BIMA dapat memastikan ketersediaan pelumas berkualitas tinggi dan sesuai standar untuk digunakan dalam operasi. Hal ini untuk menjaga keandalan alat dan mempersingkat durasi port stay dan kargo stay.

"Pelumas berkualitas dari Pertamina Lubricants juga dapat membantu menjamin keandalan dan keamanan operasi yang dapat membantu mengurangi risiko kegagalan dan kerusakan pada mesin dan peralatan di lingkungan Pelindo," tutupnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler