Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Warga Malaysia Dominasi Kunjungan Wisata ke Sulsel pada Februari 2023

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sulsel Suntono mengatakan, wisman Malaysia memang kerap mengunjungi wilayah ini setidaknya sejak tahun lalu.
Bendera Malaysia/Bloomberg
Bendera Malaysia/Bloomberg

Bisnis.com, MAKASSAR - Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Februari 2023 tercatat sebanyak 1.488 orang. Dari jumlah tersebut, sebagian besarnya atau mencapai 1.090 orang adalah pelancong asal Malaysia.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sulsel Suntono mengatakan, wisman Malaysia memang kerap mengunjungi wilayah ini setidaknya sejak tahun lalu. Pada 2022, BPS Sulsel bahkan mencatat, dari 5.914 wisman yang mengunjungi Sulsel pada tahun tersebut, warga negara Malaysia menjadi yang terbanyak dengan 4.143 orang.

Sementara sejak awal tahun ini, wisman Malaysia juga konsisten menyumbang tingkat kunjungan ke Sulsel. Pada Januari 2023, Malaysia masih menjadi yang terbanyak dengan 628 wisman, atau jika dijumlahkan hingga catatan Februari 2023, telah ada 1.718 yang berwisata di Sulsel pada 2023.

"Bahkan jika dilihat dari negara lainnya, Singapura itu menduduki peringkat kedua tingkat kunjungan wisman ke Sulsel, tapi tercatat cuma 45 orang saja selama Februari 2023. Artinya wisman Malaysia benar-benar sangat mendominasi," ungkapnya di Makassar, Senin (3/4/2023).

Sementara secara keseluruhan, jumlah kunjungan wisman ke Sulsel pada Februari 2023 tercatat mengalami peningkatan 36,51 persen dibandingkan kunjungan wisman pada bulan sebelumnya yang hanya 1.090 kunjungan.

Setelah Malaysia dan Singapura, kunjungan wisman ke Sulsel didominasi oleh beberapa negara, antara lain warga negara Thailand dengan 31 kunjungan, Jerman 23 kunjungan, China 21 kunjungan, Amerika Serikat 19 kunjungan, Belanda 11 kunjungan, serta Australia dan Swiss yang sama-sama 10 kunjungan. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler