Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tarif Jalan Tol Seksi IV Makassar Naik Pekan Ini

Penyesuaian tarif tersebut bakal berlaku mulai 22 November 2019.
Kendaraan melintas di jalan tol Seksi Empat Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (31/10). Mulai kemarin Selasa (31/10) membayar jalan tol di gardu tol mana pun seluruh Indonesia harus menggunakan alat pembayaran non-tunai./Bisnis-Paulus Tandi Bone
Kendaraan melintas di jalan tol Seksi Empat Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (31/10). Mulai kemarin Selasa (31/10) membayar jalan tol di gardu tol mana pun seluruh Indonesia harus menggunakan alat pembayaran non-tunai./Bisnis-Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, MAKASSAR - Merujuk pada Surat Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 1076/KPTP/M/2019 tentang penyesuaian tarif, ruas tol seksi IV Makassar kebagian penyesuaian tarif. Penyesuaian tarif tersebut terjadi untuk jenis kendaraan golongan I, II, dan IV.

Adapun untuk golongan I dengan jenis kendaraan sedan, jip, pick up atau truk kecil, dan bus. Golongan II yakni jenis kendaraan truk dengan dua gandar, dan golongan IV dengan jenis kendaraan truk dengan empat gandar. Di mana masing-masing kenaikan yaitu Rp1.000, Rp2.500, dan Rp1.500.

Direktur Utama PT Jalan Tol Seksi Empat (JTSE) Anwar Toha menyatakan penyesuaian tarif tersebut dilakukan setiap dua tahun berdasarakan regulasi yang berlaku. Tarif lama disesuaikan dengan pengaruh angka inflasi Kota Makassar selama dua tahun terakhir yang dikeluarkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS).

"Berdasarkan data BPS, inflasi Kota Makassar selama dua tahun terakhir yaitu 7,06%. Jadi penyesuaian rata-rata sebesar 9,15%. Ini khusus ruas tol seksi IV jalur menuju simpang lima bandara," jelas Anwar, Senin (18/11/2019).

Ruas tol seksi IV sendiri memiliki lima gerbang tol dengan panjang jalur 11,5 kilometer. Secara resmi, penyesuaian tarif tersebut bakal berlaku mulai 22 November 2019. Anwar menjelaskan, penyesuaian tarif tersebut sesuai standar pelayanan minimum (SPM) yang telah dievaluasi dan ditetapkan oleh pemerintah.

Manajemen PT JTSE juga telah melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat dengan melakukan pemasangan spanduk dan poster di beberapa titik. Termasuk dengan melakukan voice over di masing-masing gerbang.

Secara rinci, tarif lama untuk golongan I yakni Rp9.000 kini menjadi Rp10.000, golongan II dengan tarif lama Rp14.000 menjadi Rp16.500, dan golongan IV dengan tarif lama Rp23.000 menjadi Rp24.500. Di sisi lain, untuk jenis kendaraan golongan III dan justru mengalami penurunan rata-rata 9,8%.

"Untuk golongan III tarif tol sebelumnya Rp18.000 turun menjadi Rp16.500 dan untuk golongan V dari Rp27.000 menjadi Rp24.500. Jadi tidak semua golongan mengalami penyesuaian tarif," ungkap Anwar.

Dengan adanya penyesuaian tarif, PT JTSE berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan pada masyarakat pengguna jalan tol. Anwar Toha menyebut, sebagai contoh kecil pihaknya akan menjamin tak ada lagi kerusakan jalan yang terjadi di sepanjang ruas jalur tol seksi IV.

Apalagi berdasarkan data PT JTSE, volume kendaraan yang melewati jalan tol seksi IV mencapai 39 ribu unit per hari. Diakui Anwar, jumlah tersebut mengalami penurunan sebesar 2,3% dibandingkan tahun sebelumnya dengan volume kendaraan mencapai 43 ribu unit.

Hal itu kata Anwar, dipengaruhi sebab adanya pengerjaan proyek jalur Tol Pettarani. Di mana masyarakat yang akan menuju ke arah timur Makassar lebih memilih Jalan Perintis Kemerdekaan. Meski begitu, pengguna jalur tol seksi IV akan kembali stabil setelah rampungnya proyek Tol Pettarani. (k36)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler