Bisnis.com, MANADO – Material proyek pembangunan jalan tol di Desa Tumaluntung Kabupaten Minahasa Utara roboh.
Berdasarkan keterangan dari SAR Manado, kejadian yang terjadi hari ini, Selasa (17/4/2018), pada pukul 14.30 WITA ini mengakibatkan tiga pekerja tertimbun material bangunan. Satu orang pekerja ditanyakan selamat.
Tiga pekerja tersebut yakni Sugeng asal Blitar, Dadi asal Bandung, Muktar asal Blitar. Adapun, pekerja yang sudah dievakuasi tim SAR Gabungan dan ditanyakan selamat yakni Muktar. Pria asal Blitar ini telah dibawa ke RS Lembean.
“Korban sedang bekerja di proyek jalan tol dan kemudian korban tertimbun material bangunan,” tulis pihak SAR Manado.
Kejadian terjadi saat cuaca wilayah mendung. Setelah kejadian, tim rescue langsung melaksanakan tindak awal mengevakuasi korban dengan menggunakan alat ekstrikasi. Basarnas, Polres Minut, dan masyarakat setempat ada di lokasi.
“Kendala lokasi korban semput, di dalam gorong-gorong,” imbuhnya. Proses evakuasi masih terus dilakukan.