Bisnis.com, JAKARTA—Target alokasi penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) tahun ini mencapai Rp120 triliun atau mengalami peningkatan Rp10 triliun dari target 2017 sebesar Rp110 triliun.
Deputi Bidang Pembiayaan Kemenkop dan UKM, Yuana Sutyowati mengatakan peningkatan alokasi dana untuk KUR 2018 tersebut sebagai wujud keberpihakan pemerintah kepada usaha mikro kecil dan menengah untuk meningkatkan akses pada sumber pembiayaan.
"Tahun ini pemerintah melalui komite kebijakan KUR berkomitmen memperluas jangkauan KUR dengan menaikkan target penyaluran KUR menjadi Rp120 triliun, naik dari 2017 sebesar Rp110 triliun," ujarnya, Rabu (17/1/2018).
Menurutnya alokasi KUR 2018 sebesar Rp120 triliun itu, termasuk di dalamnya dialokasikan untuk dua koperasi penyalur KUR, yakni Kospin Jasa (Pekalongan) sebesar Rp55 miliar dengan jenis KUR Mikro dan KSP Kopdit Obor Mas (NTT) sebesar Rp150 miliar dengan rincian Rp100 miliar KUR Mikro dan Rp50 miliar KUR kecil/khusus.