Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Orang Kaya di Sulsel Diminta Tak Beli Elpiji Subsidi

Masyarakat berklasifikasi segmen menengah atas di Sulawesi Selatan dihimbau untuk melakukan migrasi penggunaan elpiji dari subsidi ke non subsidi agar ikut mengoptimalkan peruntukan bagi masyarakat kurang mampu di daerah tersebut.
Elpiji nonsubsidi diperuntukkan bagi kalangan kurang mampu./Antara
Elpiji nonsubsidi diperuntukkan bagi kalangan kurang mampu./Antara

Bisnis.com, MAKASSAR - Masyarakat berklasifikasi segmen menengah atas di Sulawesi Selatan dihimbau untuk melakukan migrasi penggunaan elpiji dari subsidi ke non subsidi agar ikut mengoptimalkan peruntukan bagi masyarakat kurang mampu di daerah tersebut.

Menurut GM Pertamina MOR VII Sulawesi Joko Pitoyo, partisipasi aktif konsumen yang memiliki kapasitas finansial yang relatif longgar menjadi sangat penting dalam pendistribusian elpiji subsidi (public service obligation/PSO) 3 kilogram bisa lebih tepat sasaran.

Selama ini, lanjut dia, kecenderungan migrasi ke tabung non PSO berjalan cukup lambat meskipun dari sisi volume penjualan kumulatif elpiji seluruh segmen mencatatkan pertumbuhan penjualan sejalan dengan penyerapan elpiji subsidi yang juga bergerak agresif.

"Secara persentase, penjualan gas non PSO untuk konsumsi masih berkisar 7% hingga 8% dari total penjualan gas di Sulsel. Hal ini karena masih banyak konsumen yang memiliki daya beli kuat, justru masih bertahan menggunakan tabung elpiji 3 kg," katanya, Rabu (27/9/2017).

Hal tersebut diutarakan Joko Pitoyo saat melakukan koordinasi dengan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo yang berorientasi mendorong migrasi penggunaan elpiji non PSO terkhusus bagi masyarakat menengah ke atas.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Amri Nur Rahmat
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper