Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Strategi Bank Mega Pacu Pertumbuhan Dana Murah di Makassar

Bank Mega membidik pertumbuhan dana murah atau CASA sebesar 18 persen hingga akhir 2023.
Karyawan melayani nasabah di salah satu kantor cabang Bank Mega di Jakarta, Rabu (11/11/2020). Bank Mega mampu mencatatkan pertumbuhan kinerja positif hingga akhir September 2020, laba sebelum pajak naik 27,7 persen menjadi Rp 2,2 triliun dari posisi tahun sebelumnya sebesar Rp 1,7 triliun. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan melayani nasabah di salah satu kantor cabang Bank Mega di Jakarta, Rabu (11/11/2020). Bank Mega mampu mencatatkan pertumbuhan kinerja positif hingga akhir September 2020, laba sebelum pajak naik 27,7 persen menjadi Rp 2,2 triliun dari posisi tahun sebelumnya sebesar Rp 1,7 triliun. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, MAKASSAR - PT Bank Mega Tbk (MEGA) tengah merupaya memacu tumbuhnya dana murah atau current account savings account (CASA) sebesar 18 persen di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) hingga akhir tahun dengan berbagai kegiatan hiburan untuk para nasabahnya.

Terbaru, mereka menggelar nonton bareng pemutaran perdana film Expend4bles 4 di Makassar yang diharapkan bisa merangsang para nasabah menambah dananya di bank tersebut.

"Tidak banyak perbankan di Makassar yang rutin menggelar program hiburan untuk para nasabahnya, sementara kita melihat peluang itu. Dengan program-program seperti ini, mereka akan semakin loyal, dan otomatis mau menambah dananya," ungkap Regional Head Bank Mega Makassar Hengky Tanring dikutip Kamis (21/9/2023).

Kegiatan ini, ditambahkan Hengky juga akan menjaga loyalitas mereka dalam menggunakan kartu kredit Bank Mega. Apalagi seluruh nasabah yang mengikuti nonton bareng adalah pengguna kartu kredit Bank Mega dan sebagiannya merupakan nasabah prioritas.

Untuk mendukung pemanfaatan platform perbankan, Bank Mega juga mendorong para nasabah yang ikut dalam kegiatan nonton bareng untuk menukarkan Rp1 MPC point, dimana MPC Points merupakan program yang terintegrasi dan dapat diakses pada seluruh platform ekosistem CT Corp.

"Pada kegiatan nonton bareng ini kami menerapkan penukaran Rp1 MPC Point dengan tujuan sebagai awareness kepada para nasabah bahwa points yang mereka miliki sangat bernilai dan dapat digunakan untuk melakukan transaksi di seluruh retail store dibawah naungan CT Corp," paparnya.

Kegiatan ini sendiri telah dilakukan di Jakarta, Bandung dan Surabaya. Sementara untuk pelaksanaan kali ini diadakan secara bersamaan di Makassar dan Medan pada Rabu (20/9/2023) malam.

Selain itu, Bank Mega juga masih akan menghadirkan berbagai kegiatan hiburan lainnya demi mendongkrak kinerja mereka di Makassar, seperti event olah raga, musik, fashion dan lainnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler