Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Layanan Dana Pensiun Bank Sulselbar, Bidik Dana Kelolaan Rp2,9 Miliar

Saat ini telah ada 300 nasabah DPLK Bank Sulselbar, hingga akhir 2022 ditarget meningkat hingga 2000 nasabah.
Kantor Bank Sulselbar/Jibi
Kantor Bank Sulselbar/Jibi

Bisnis.com, MAKASSAR — Bank Sulselbar meluncurkan layanan Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) Malebbi di Makassar, Senin (29/8/2022). Layanan ini menarget mengelola dana pensiun masyarakat sebesar Rp2,9 miliar sepanjang 2022.

Pelaksana Tugas Pengurus DPLK Bank Sulselbar James Aniputra Arfah mengatakan saat ini telah ada 300 nasabah DPLK Bank Sulselbar. Hingga akhir 2022, target mereka 2000 nasabah atau total dana Rp2,9 miliar.

"Untuk menjadi peserta DLPK minimal Rp150.000 saja, artinya sudah merencanakan untuk masa masuk tidak produktif. DPLK ini penting untuk menciptakan kesinambungan penghasilan bagi pekerja," ungkap James.

Dia menjelaskan, DPLK itu berbadan hukum yang mengelola dan menjanjikan manfaat kepada peserta, artinya pemerintah menginginkan bahwa pensiun itu menjadi hak seluruh rakyat Indonesia.

"Sedangkan pengetahuan masyarakat mengenai dana pensiun hanya terkait PNS, TNI, Polri saja yang bisa menikmati. Padahal hak pensiun adalah semua rakyat indonesia.

James mencontohkan, DLPK di bank daerah lainnya di jawa justru banyak yang dari kalangan pedagangan kecil. Sementara di Sulsel para kalangan ini belum dijangkau karena kurangnya edukasi.

Di Jawa itu banyak dari penjual gorengan. Artinya mereka sadar bahwa untuk menikmati masa pensiun, mereka memerlukan dana untuk membiayai masa hidupnya. Karena tidak ada pekerja yang bisa bekerja secara terus menerus karena pasti akan masuk masa pensiun," jelas James.

Ke depan, pihaknya pun berharap bisa memggenjot edukasi mengenai dana pensiun ini. "Makanya ke depan kami akan lakukan edukasi secara menyeluruh ke masyarakat," paparnya.

Sementara Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional VI Sulawesi, Maluku, dan Papua (Sulampua) Darwisman menyampaikan, selama ini pihaknya selalu melakukan pengawasan terbaik kepada Bank Sulselbar, terutama layanan DPLK Malebbi ini.

"Ini adalah layanan prima untuk seluruh masyarakat di Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat. Kami selalu melakukan support atas semua terobosan yang dilakukan Bank Sulselbar," jelasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper