Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sektor Pertanian Jadi Tumpuan Ekonomi di Tengah Pandemi

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) di Kabupaten Gowa, resmi beroperasi.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat meresmikan Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) di Kabupaten Gowa, Rabu (29/7/2020).
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat meresmikan Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) di Kabupaten Gowa, Rabu (29/7/2020).

Bisnis.com, MAKASSAR — Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo meyakini sektor pertanian mampu menjadi tumpuan perekonomian di tengah merebaknya pandemi Covid-19.

Oleh karena itu, sektor pertanian harus diperkuat dari sisi sumber daya manusia (SDM). Caranya dengan menyediakan ruang belajar yang mampu mendorong para generasi muda untuk bisa terlibat dalam memajukan sektor pertanian Indonesia.

"Kita butuh sumber daya yang tidak hanya bisa menjadi pekerja saja, tetapi juga membuka lapangan kerja di sektor pertanian dengan memanfaatkan perkembangan teknologi," ungkap Syahrul saat meresmikan Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) di Kabupaten Gowa, Rabu (29/7/2020).

Pada kesempatan itu, Syahrul juga menyampaikan harapannya, agar kehadiran Politbangtan bisa menjadi satu kekuatan pertanian masa depan dalam menggagas pendidikan advokasi untuk mempersiapkan masa depan pertanian yang maju dan modern. Termasuk dalam membangun kemandirian petani, daerah, dan nasional.

Hal itu kata Syahrul, menjadi agenda penting untuk diwujudkan mengingat saat ini sektor pertanian menjadi tumpuan utama dalam menggerakkan roda perekonomian. Sektor pertanian menurut Syahrul bahkan mampu memutar ekonomi paling dasar.

"Lulusan Polbangtan bahkan bisa menjadi enterpreneur pertanian di daerah yang turut memberikan energi terhadap pertanian daerahnya bahkan menjadi bagian penggerak yang menciptakan lapangan kerja (job maker)," kata Syahrul.

Semetara itu, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian( BPPSDMP) Kementerian Pertanian (Kementan) Dedy Nursyamsi menyatakan Polbangtan Gowa merupakan pencetak petani milenial yang akan melanjutkan pembangunan pertanian.

"Ke depan alumni dari Polbangtan Gowa ini akan menjadi qualified jobseeker dan jobcreature," sebut Dedy

Dedy menegaskan bahwa SDM Polbangtan dibekali dengan pembelajaran terkait pengembangan pertanian berbasis teknologi 4.0 sehingga teknologi ini menjadi familiar digunakan. Polbangtan juga fokus pada pendidikan vokasi dan pendidikan terapan

Sehingga menurut Dedy, alumni Polbangtan nantinya betul-betul menguasai inovasi teknologi terapan. Lebih lanjut Dedy mengatakan Polbangtan Gowa dilengkapi dengan sarana memadai seperti area kampus, asrama dan kemudian juga ada teaching factory tempat pengelolaan hasil perkebunan. Kemudian terdapat juga teaching factory di Bone berupa kandang ternak dengan kapasitas besar.

"Kita juga gunakan prasarana yang ada untuk program youth enterpreneus service (YES). Program kita ini untuk menggembleng yang petani milenial bersama dengan pembangunan wirausaha muda pertanian," jelas Dedy. (k36)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper