Bisnis.com, MAKASSAR — Telkomsel baru saja merilis produk terbarunya berupa layanan mobile banking (mBanking). Secara resmi layanan itu juga diluncurkan di area Papua, Maluku, Sulawesi, dan Kalimantan.
Vice President Sales and Management Area Pamasuka Herry Setiawan mengungkapkan, untuk area Pamasuka pihaknya menyasar 30% pengguna mbanking dari 36 juta pelanggan di wilayah kerjanya.
"Kami targetkan 30% dari total pelanggan kami bisa memanfatkan layanan ini. Karena selama ini banyak pelanggan yang masih masih menggunakan layanan sms untuk transaksi perbankan," jelas Herry di Makassar, Rabu (19/12/2018).
Meski baru bisa diakses dengan menggunakan android, layanan mBanking ini hadir dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan untuk para pelanggan Telkomsel. Tak hanya transaksi perbankan pelanggan juga bisa lebih mudah melakukan pembayaran ke PDAM, PLN, dan merchant lainnya
Selain itu mBanking Telkomsel juga memberikan informasi seputar promo program, sinkronisasi data, dan pencarian ATM terdekat. Melalui layanan ini sebanyak 33 perbankan yang terintegrasi dengan layanan mBanking Telkomsel.
"Tidak hanya bank konvensional, kami juga menggandeng bank lokal. Di Sulsel sendiri kami sedang menjajaki kerja sama dengan pihak Bank Sulselbar," terang Herry.
Bagi pengguna android bisa mendapatkan aplikasi mBanking Telkomsel dengan mengunduhnya di Appstore Android. Pelanggan yang ingin menggunakan layanan ini diharapkan sudah memiliki layanan sms banking.
Namun, bagi pelanggan yang memang belum mengikuti layanan sms banking, maka pelanggan dapat mendaftarkan nomor Telkomsel nya di bank tempat pelanggan membuka tabungan.
"Layanan melalui aplikasi ini membuat pelanggan atau nasabah perbankan bisa lebih nyaman mudah melakukan layanan dalam satu aplikasi saja," terang Herry.