Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kala "Italiano" dan Sunset Losari Berpadu di Aryaduta

Eksostisme sunset Losari memang tidak terbantahkan. Terdapat sensasi berbeda kala menikmati momen jelang matahari terbenam dari Losari.
GM Aryaduta Makassar Deny Hidayat (kanan) saat memaparkan konsep Rotunda Restaurant yang mengadopsi kuliner khas Italia.
GM Aryaduta Makassar Deny Hidayat (kanan) saat memaparkan konsep Rotunda Restaurant yang mengadopsi kuliner khas Italia.

Bisnis.com, MAKASSAR—Eksostisme sunset Losari memang tidak terbantahkan. Terdapat sensasi berbeda kala menikmati momen jelang matahari terbenam dari Losari.

Tidak heran, Losari senantiasa menjadi titik konsolidasi wisatawan maupun masyarakat umum dalam menuntaskan kenikmatan melihat detik-detik terbenamnya sang surya.

Selepas momentum sunset, keindahan dan daya tarik sekitaran Losari tidak lantas memudar. Aktivitas jelang malam, keramaian sekitaran Anjungan Losari menjadi salah satu pemandangan yang layak pula dinikmati.

Memandang, memantau atau apapun itu sembari menikmati sajian makanan tertentu bakal lebih menegaskan kebahagiaan memandangi Losari selepas sunset.

Rangkaian dari sunset hingga jelang malam di Losari, merupakan durasi yang seharusnya tidak terlewatkan begitu saja. Ceruk itu kemudian dioptimalkan manajemen Aryaduta Makassar, hotel berklasifikasi bintang lima yang berada tepat di Losari atau di seberang anjungan.

Realisasi optimalisasinya itu cukup sederhana, tetapi lebih dari cukup menyediakan ruang dan fasilitas premium bagi siapa saja yang hendak menikmati Losari.

Konsepnya secara umum relatif sederhana, menyediakan fasilitas ruang terbuka yang langsung menghadap ke Losari dan tentu saja arah matahari terbenam serta sajian menu yang sangat spesial.

Adapun menu yang disiapkan itu secara umum mengadopsi masakan Italia untuk seluruh item yang ditawarkan. Sensasi yang tercipta akan sangat berbeda, menikmati sunset Losari yang sarat dengan kearifan lokal ditemani dengan sajian bercita rasa 'Italiano'.

GM Aryaduta Makassar Deny Hidayat mengemukakan pemilihan konsep dengan memadukan sajian menu cita rasa Italia dengan Losari merupakan manifestasi manajemen menyediakan masyarakat menikmati eksotisme Losari dengan cara yang spesial.
"Siapa saja memungkinkan mengakses fasilitas ini, bagi masyarakat umum, wisatawan termasuk tamu in-house kami tentu saja," tuturnya.

Adapun konsep pemaduan kuliner Italia dan sunset Losari itu berada di Rotunda Restaurant lantai 2 Hotel Aryaduta Makassar, yang mana dari sisi arsitektur berbentuk bulat dengan akses visibilitas yang maksimal ke arah laut Kawasan Losari. Selain itu, seluruh menu cita rasa Italiano yang disiapkan, memungkinkan membangun interaksi antara pengunjung dengan penyaji.

Terdapat sederet menu khas Italia yang diyakini menggugah keingintahuan pengunjung sehingga selanjutnya berinteraksi dengan penyaji menu yang menjadi pilihan.

Salah satunya adalah Instalata Di Caesar, yang mana penyajiannya dilakukan secara langsung dihadapan konsumen dibarengi dengan penjelasan detil kuliner tersebut.

Selain itu, terdapat pula menu andalan lainnya yang diklaim tetap menjaga originalitas cita rasa Italia dan diyakini bisa sesuai dengan lidah masyarakat lokal maupun wisatawan yang berkunjung ke Aryaduta.

"Memang di Makassar ini sudah ada beberapa restoran yang mengusung konsep kuliner Italia, tetapi yang kami hadirkan di Rotunda ini lebih eksklusif dengan cita rasa yang sangat otentik ala Italia," papar Deny.

Secara umum, konsep pemaduan kuliner Italia dengan Losari yang dihadirkan Aryaduta tersebut bisa menjadi sebuah pilihan yang tepat tatkala hendak menuntaskan waktu menjelang senja hingga malam berjalan. Kenikmatan kala jelang matahari terbenam disertai dengan mencicipi sajian ala Italia olahan chef andalan Aryaduta, menjadi lebih berkelas, lebih premium serta tentunya bakal memiliki kesan yang teramat kuat.

Di sisi lain, Deny menguraikan pula jika inovasi pada berbagai aspek mencakup tata fisik Rotunda Restaurant hingga sajian menu akan dilakukan secara berkelanjutan untuk menjaga konsistensi nuansa berbeda kala menikmati senja Losari.

"Review menu kami lakukan secara berkala tiga bulan sekali, agar sajian menu yang ditawarkan lebih menyesuaikan dengan karakteristik pengunjung yang datang," tutupnya.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Amri Nur Rahmat
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper