Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BCA Manado Percepat Akseptasi Gerakan Nontunai

PT Bank Central Asia, Tbk. mempercepat proses akseptasi dan memperluas akses Gerakan Nasional Nontunai di Manado.
Peluncuran dukungan BCA terhadap GNNT di Manado. - Bisnis/Kurniawan A. Wicaksono
Peluncuran dukungan BCA terhadap GNNT di Manado. - Bisnis/Kurniawan A. Wicaksono

Bisnis.com, MANADO – PT Bank Central Asia, Tbk. mempercepat proses akseptasi dan memperluas akses Gerakan Nasional Nontunai di Manado.

Kepala Kantor Cabang Utama (KCU) PT Bank Central Asia, Tbk. (BCA) Manado Felicia Lily mengatakan salah satu langkah yang ditempuh yaknibersinergi dengan Bank Indonesia (BI) melalui pembayaran nontunai di SPBU.

“Masyarakat berkesempatan memperoleh kartu Flazz secara gratis jika melakukan pengisian bahan bakar dengan nominal sesuai kriteria yang ditetapkan,” ujarnya, seperti dikutip pada Selasa (15/5/2018).

Pembagian gratis kartu Flazz ini berlangsung dari 18 April 2018 hingga 12 Juni 2018. Seperti diberitakan sebelumnya, promo pembagian kartu elektronik, inisiasi Kantor Perwakilan BI Sulawesi Utara (Sulut) ini berlangsung dari pukul 09.00 WITA – 12.00 WITA tiap harinya.

Jenis bahan bakar minyak (BBM) yang bisa dibeli pun harus nonsubsidi. BBM itu terdiri atas Pertamax Turbo, Pertamax, Pertalite, Pertamina Dex, dan Dexlite. Pembelian BBM nonsubsidi untuk mobil minimal Rp250.000. Sementara, pembelian untuk motor minimal Rp35.000.

Selain itu, Felicia mengatakan BCA juga berupaya meningkatkan transaksi nontunai di Kawasan Megamas. Upaya ini dilakukan dengan menggandeng para merchant untuk menawarkan pembayaran secara nontunai kepada seluruh pelanggan mereka.

“Bagi merchant yang memiliki jumlah transaksi tertinggi akan mendapatkan apresiasi dari BCA diakhir periode program. Dengan bertransaksi non tunai di EDC BCA maka proses transaksi pembayaran menjadi lebih efisien, aman dan nyaman,” imbuhnya.

BCA, sambungnya mendukung program Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) melalui mesin EDC BCA. Mesin EDC BCA sudah bisa menerima transaksi debit dari seluruh kartu ATM bank yang berlogo GPN dan lebih dari 40 bank yang tergabung dalam member Prima, serta kartu kredit dan prabayar (Flazz dan Sakuku).

Buwono Budisantoso, Kepala Divisi SP, PUR, Layanan dan Administrasi / Deputi Direktur BI Perwakilan Sulut mengatakan mengapresiasi langkah yang dilakukan BCA untuk menggencarkan transaksi nontunai.

Pasalnya dengan adanya gerakan nasional nontunai (GNNT), sudah berdampak pada permintaan uang kartal. Dengan perekonomian Indonesia yang tumbuh sekitar 5%-nan, ada potensi permintaan uang kartal yang tumbuh sekitar 15%-20%.

“Dengan adanya gerakan nontunai, ada penurunan sekitar 6%,” katanya.

Hal ini, menurutnya, cukup positif karena salah satu tugas bank sentral yakni mendistribusikan uang ke seluruh Indonesia. Tidak jarang, tugas ini cukup berat mengingat kondisi geografis Indonesia sebagai negara kepulauan.

Kantor Perwakilan BI Sulut, lanjut Buwono, juga akan mengembangkan kawasan wisata nontunai. Salah satunya yakni Bunaken. Para wisatawan, lanjutnya, akan didorong untuk melakukan pembayaran nontunai.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler