Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

24.259 Anak di Minahasa Tenggara Segera Diimunisasi Campak & Rubela

Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, menargetkan melakukan imunisasi campak dan rubela terhadap 24.259 anak untuk 9 bulan sampai 15 tahun.
Petugas medis memberikan imunisasi difteri kepada murid sekolah dasar./Antara
Petugas medis memberikan imunisasi difteri kepada murid sekolah dasar./Antara

Bisnis.com, RATAHAN, Sulut – Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, menargetkan melakukan imunisasi campak dan rubela terhadap 24.259 anak untuk 9 bulan sampai 15 tahun.

"Kami sudah miliki data anak-anak yang akan kami imunisasi di 12 kecamatan yaitu 24.259 anak," kata Kepala Dinkes Minahasa Tenggara Helni Ratuliu di Ratahan, ibu kota Minahasa Tenggara, pada Selasa (31/7/2018).

Dia menyebutkan pelaksanaan imunisasi tersebut wajib dilakukan bagi seluruh anak di Minahasa Tenggara.

"Seluruh anak yang sudah kami data itu akan diimunisasi tanpa terkecuali. Pelaksanaannya pada Agustus sampai September 2018," kata Helni.

Lebih lanjut, ujarnya, pentingnya imunisasi tersebut dimaksudkan untuk menjaga pertumbuhan anak. "Maka itu, diharapkan agar para orang tua proaktif dengan imunisasi ini."

Helni menambahkan pihaknya telah mempersiapkan jadwalnya bagi anak-anak yang menjadi target diimunisasi oleh Dinkes.

"Kami sudah siapkan jadwal. Awalnya kami akan menggelar imunisasi di sekolah dan kemudian akan dilaksanakan di Posyandu," lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler