Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Timnas Belgia Perpanjang Kontrak Pelatih Roberto Martinez

Asosiasi Sepak Bola Belgia (KBVB) memperpanjang kontrak pelatih timnas Roberto Martinez selama 2 tahun hingga baru berakhir pada 2020.
Pelatih Timnas Belgia Roberto Martinez/Reuters-Francois Lenoir
Pelatih Timnas Belgia Roberto Martinez/Reuters-Francois Lenoir

Bisnis.com, JAKARTA – Asosiasi Sepak Bola Belgia (Koninklijke Belgische Voetbalbond/KBVB) memperpanjang kontrak pelatih tim nasional Roberto Martinez selama 2 tahun hingga baru berakhir pada 2020.

KBVB pada Jumat (18/5/2018) menyebutkan mereka memercayai pelatih berpaspor Spanyol itu setelah mengantar Timnas Belgia lolos pertama dari kualifikasi zona Eropa ke putaran final Piala Dunia 2018 dengan sembilan kemenangan dan satu seri.

Martinez, yang sebelumnya menukangi klub Liga Primer Inggris Everton direncanakan mengumumkan 23 nama pemain Timnas Belgia untuk bertarung di Piala Dunia 2018 pada Senin (21/5/2018).

KBVB juga mengemukakan bahwa perpanjangan kontrak selama 2 tahun ke depan ini memiliki isi perjanjian yang sama dengan yang telah berjalan sejak 2016, tetapi organisasi tersebut tidak memberikan perincian lebih jauh.

Namun, media Belgia melansir bahwa sang pelatih berusia 44 tahun yang saat bermain berposisi sebagai gelandang bertahan itu mendapatkan penghasilan 1 juta euro per tahun.

Dua asisten Martinez, Graeme Jones dan Richard Evans, juga mendapatkan perpanjangan kontrak berdurasi 2 tahun. Namun, tidak ada kabar apa pun mengenai mantan striker Timnas Prancis Thierry Henry yang juga merupakan asisten Martinez.

Belgia bergabung di Grup G dalam putaran final Piala Dunia 2018. Mereka akan bertarung melawan Inggris, Panama, dan Tunisia untuk setidaknya finis sebagai runner up untuk melaju ke fase knock out.

Sebelum berjuang di Rusia, tim berjuluk Iblis Merah bakal menjalani tiga pertandingan uji coba yakni melawan Portugal pada 2 Juni, versus Mesir 6 Juni, dan kontra Kosta Rika pada 11 Juni.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper